Total Tayangan Halaman

Kamis, 17 Maret 2011

Berbicara dengan Google



Selama ini, pengguna internet sudah sangat akrab dengan mesin pencarian Google. Tinggal ketik keyword atau kata kunci ke kotak yang disediakan, maka tak lama muncullah hasil pencarian dari yang paling sesuai konteks yang diinginkan.

Tapi sekarang ada cara lain untuk mencari di Google khususnya buat para pengguna smartpone. Tak perlu mengetik, namun cukup berbicara ke mesin Google. Mesin tersebut akan mengenali suara Anda, mengirimkannya ke server, dan mencarikan daftar alamat internet terkait. Tak hanya situs web, tapi juga berita, foto, peta, dan video. Saat ini frasa dan kalimat dalam Bahasa Indonesia pun sudah dikenali.

Namanya Google Voice Search. Untuk sementara baru tersedia untuk smartphone berbasis Android, BlackBerry, dan iPhone.

Sumber : Kompas.com

Reset Canon Ip 2770




Tadi pagi tetangga depan kebingungan dengan printer nya..."Mas tolong...printer saya ngadat nih, tlg dicek. Malam anak saya ngeprint cukup banyak masih bisa, tapi pagi ini saya mo ngeprint kok nggak bisa, tolong ya..". "Oke pak !", coba saya tengok dulu...

Setelah coba saya cek, printer merk Canon type IP 2770, terhitung model Canon yang baru, coba dinyalakan normal, lampu hijau normal, tapi dicoba buat cetak muncul error 5200..saya pikir ini printer perlu direset ulang sepertinya.

Setelah tanya2 dan konsultasi sama Mbah Google sebentar akhirnya dapat juga solusinya :
Berikut Cara Reset Canon IP2770 Error 5200 :
1. Printer dalam keadaan mati dan kabel listrik terpasang.
2. Tekan tombol RESUME 2 detik
kemudian tekan tombol POWER sampai lampu hijau nyala (saat menekan tombol POWER, ...tombol RESUME jgn dilepas dulu)
3. Kemudian lepas tombol RESUME, tapi jangan lepas tombol POWER.
4. Sambil tombol POWER masih tertekan, tekan tombol RESUME 5 kali. Led akan menyala bergantian orange hijau dengan nyala terakhir orange. (jangan sampai keliru 4x karena printer akan mati total, tapi sifatnya sementara juga) Kemudian ...
5. Lepaskan kedua tombol bersamaan.
6. Led akan blink sebentar kemudian akan nyala HIJAU.
7. Dan Komputer akan mendeteksi hardware baru, abaikan saja...
8. Tekan tombol POWER, maka printer akan mati.
9. Tekan lagi tombol POWER maka printer akan nyala dan ... PRINTER iP2770 sudah siap digunakan.


Cara Lain Reset Canon iP2770 error 5200 :

1. Hidupkan printer, dan printer akan terlihat normal.
2. Jalankan printer buat mencetak dokumen atau print test, maka error 5200 akan muncul.
3. Langsung cabut kabel listriknya tanpa menekan tombol on-off
4. Buka dan geser catridgenya ke tengah secara manual (tekan kait penguncinya warna putih di belakang head, agar catridge bisa ditarik ke tengah)
5. Cabut semua cartridge dan biarkan tutupnya tetap terbuka
6. Hidupkan printer, head akan bergerak menabrak kiri kanan karena tutupnya masih terbuka lalu akan berhenti di tengah.
7. Pasang kembali cartridge, dan tutup yang benar
8. Printer anda akan kembali normal.

Jika belum bisa juga maka perlu kita reset dengaan bantuan software :

Perkenalan



Blog ini dibuat untuk membantu kamu2 yang mungkin punya masalah dengan komputer baik PC ataupun laptop...

- lambat
- ngeheng
- virusan
- dll

selain itu juga untuk saling berbagi ilmu, apa saja tidak harus berhubungan dengan komputer, berbagi ilmu dan wawasan bukan hal yang buruk kan?

Oke..